Penjelajahan wisata ke setiap pulau yang berada di wilayah Karimun Jawa ini sangatlah pengalaman yang menyenangkan. Hal tersebut karena Anda dapat memilih pulau – pulau mana saja yang ingin Anda kunjungi. Ada berbagai banyak macam pulau di Kepuluan Karimun Jawa yang dapat menjadi tempat destinasi Anda untuk berlibur dan bersantai.
Bahkan, semua pulau yang berada di kepulauan ini sangat layak untuk direkomendasikan sebagai tempat berpiknik Anda. Namun, jika Anda kebingungan ingin mengunjung pulau mana, ada sebuah pulau kecil yang unik dan berada diantara luasnya kepulauan Karimun Jawa ini yaitu Pulau Geleang.
Pulau Gelang mulai terkenal dan banyak direkomendasikan oleh para travelers sebagai salah satu destinasi wisata yang terbaik. Di pulau ini, kita dapat melakukan berbagai aktivitas liburan yang santai dan sangat jauh dari keramaian serta hiruk pikuk masyarakat.
Anda juga dapat melakukan aktivitas lainnya seperti berjemur (tanning), berenang karena bibir pantai ini memiliki struktur yang dangkal, menyelam atau snorkeling dan bisa juga hanya melakukan kegiatan bermain pasir pantai bersama anak – anak.
Lokasi dari Pulau Geleang ini terletak pada sisi sebelah barat Pulau Karimun Jawa. Dari pusat Karimun Jawa, Anda akan memerlukan waktu tempuh kurang lebih 1 – 1,5 jam perjalanan menggunakan kapal wisata Karimun Jawa menuju Pulau Geleang. Pulau ini berukuran kecil, hanya sekitar 24 hektar saja.
Pulau Geleang ini dapat dikunjungi ketika sedang terjadi musim timur atau apabila arah angin yang berasal dari arah sebelah timur (musim kemarau). Hal ini dikarenakan curah angin juga ombak yang agak sedikit terhalang oleh bukit – bukit atau gunung – gunung yang ada di pulau Karimun Jawa.
Sehingga, apabila sedang terjadi musim barat atau apabila arah angin yang berasal dari arah barat (musim hujan), maka perjalanan menuju Pulau Geleang akan lebih sulit untuk dilalui. Hal tersebut dikarenakan, Anda dan kapal yang membawa Anda akan berusaha untuk melawan angin atau ombak laut dan itu akan jadi sangat berbahaya bagi keselamatan Anda jika hendak berkunjung ke Pulau Geleang. Penentuan waktu berlibur pun menjadi sesuatu yang sangat penting dan krusial jika Anda ingin berkunjung.
Di Pulau Geleang ini, selain bisa menikmati indahnya pantai dan barbeque, Anda juga dapat melakukan aktivitas kemah atau camping jika Anda menyukainya karena disini terdapat pula sumur dan air tawar serta fasilitas toilet yang memadai.
Namun, sebelum Anda ingin memutuskan untuk melakukan kemah dan bermalam di Pulau Geleang ini, Anda harus memastikan terlebih dahulu jika Anda sudak menyewa perahu kepada warga sebagai alat transportasi dari Karimun Jawa dan menuju Pulau Geleang karena jaraknya dari pulau utama ini yang cukup jauh dan memakan waktu lama.
Pada aktivitas sehari – harinya, Pulau Geleang ini biasanya dikunjungi oleh para wisatawan yang berkunjung sehingga akan banyak sekali terdapat perahu – perahu yang bersandar di pinggir pantai untuk mengantarkan mereka mengikuti tur laut Kepulauan Karimun Jawa.
Oleh karena itu, pulau ini tak pernah sepi oleh pengunjung. Pulau ini juga memiliki banyak sekali pohon kelapa juga pohon cemara yang berjajar indah melekuk pantai sehingga sangat cocok bagi Anda yang menekuni hobi fotografi untuk berkunjung ke Pulau Geleang ini. Keunikannya adalah dari Pulau Geleang ini kita dapat melihat ke seberang yaitu daerah Karimun Jawa dengan sangat jelas.
Pulau Geleang sendiri menjadi tempat paling populer dan terfavorit dikunjungi untuk menyantap makan siang setelah lelah menikmati liburan Anda dengan snorkeling. Selain dikarenakan pemandangan alam yang sudah tertata rapi juag bersih, Pulau Geleang ini memiliki suhu udara yyang sejuk berbeda dengan kondisi pantai lainnya.
Hal tersebut dikarenakan, banyaknya pepohonan yang tumbuh melekuk pantai sehingga cocok sekali bagi Anda untuk menyantap makan siang bersama dengan keluarga sambil berpiknik di bawah pohon – pohon rindang.
Selain itu, di Pulau Geleang ini masih terdapat spot menarik untuk Anda kunjungi. Salah satunya adalah sebuah pohon bakau yang dapat tumbuh di tengah – tengah laut dan menjadi spot fotografi utama pulau ini. Terdapat pula beberapa ekosistem alami laut di pulau ini yang masih asri dan sayang untuk Anda lewatkan begitu saja.
Aktivitas memancing juga menjadi kegiatan favorit yang dapat Anda lakukan di pulau ini. Di Pulau Geleang, terdapat tempat pemancingan yang terkanal dan dapat dengan mudah juga untuk mendapatkan ikan besar di spot – spot tersebut.
Namun, Anda juga perlu berhati – hati jika ingin melakukan eksplorasi pantai di Pulau Geleang ini. Hal tersebut dikarenakan, walaupun kedalaman pantainya yang dangkal, namun masih terdapat ikan pari pada perairan di dalamnya.
BandarQ Domino 99 Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya