Pantai yang berada di ujung selatan manado ini menjadi daya tarik tersendiri bagi warga manado dan sekitarnya. Bagaimana tidak pantai yang begitu indah dan masih alami ini memiliki berbagai keindahan yang masih terjaga.
Koral laut yang indah di hiasi berbagai jenis ikan yang seakan tidak takut dan telah terbiasa oleh kehadiran manusia di sekitarnya.
Pantai malalayang sendiri ternyata tidak terlalu jauh dari pusat kota manado. Hanya berjarak sekitar sepuluh menit perjalanan menggunakan kendaraan pribadi atau berjarak sekitar 10 Kilometer.
Kondisi ombak yang cukup tenang di hiasi berbagai batuan hitam besar di sepanang bibibr pantai membat pantai malalayang manado ini cocok untuk menghabiskan waktuakhirpekan bersama keluarga atau orang tersayang.
Bagi pengunjung yang hobi diving di tempat ini juga disediakan persewaaan peralatan diving. hanya saja untuk tarif diving masih sedikit agak mahal karena pengunjung harus menyewa perahu dan peralatanya.
Tetapi harga mahal untuk menyewa perlengkapan diving akan terbayar lunas ketika pengunjung telah sampai di lokasi penyelaman. Karena pemandangan bawah laut di pantai malalayang manado ini tidak kalah dengan taman bawah laut bunaken.
Dipinggir pantai juga banyak sekali terdapat beberapa warung makan khas manado yang siap memanjakan perut pengunjung pantai malalayang manado. Salah satu yang menjadi favorit pengunjung adalah menu dengan sambal dabu-dabu.
Biasanya pada akhir pekan pantai malalayang akan ramai pengunjung. Ini dikarenakan pantai pantai ini adalah pantai yang paling dekat dan paling mudah di akses dari kota manado.
Ada juga beberapa pengunjung remaja yang melakukan camping di pinggir pantai malalayang. Camping di pinggir pantai malalayang memang salah satu cara yang tepat untuk bisa menikmati keindahan sunset dan sunrise pantai ini.
BandarQ Domino 99 Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya