Monday, November 12, 2018

Menikmati Suasana Asri dan Romantis di Air Terjun Pengantin Ngawi

Bandar Q Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya

SATUQQ - Jika mendengar nama Air Terjun Pengantin, mungkin yang muncul di dalam benak adalah film horor. Wajar saja karena pada 3 Desember 2009, film horor berjudul Air Terjun Pengantin rilis dan tayang di bioskop Tanah Air.

Namun ternyata Air Terjun Pengantin ada di dunia nyata. Air terjun ini merupakan obyek wisata yang terletak di Desa Hargomulyo, Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Jarak Air Terjun Pengantin dari pusat Kota Ngawi adalah sekitar 34 kilometer dengan waktu tempuh kurang-lebih satu jam. Rute termudah dari Ngawi adalah melalui Kecamatan Jogorogo kemudian dilanjutkan dengan melintasi jalan utama Ngrambe-Jogorogo.

Nantinya di samping jalan utama Ngrambe-Jogorogo terdapat plang penunjuk jalan menuju Air Terjun Pengantin. Perjalanan dilanjutkan dengan mengikuti arah yang ditunjukkan oleh plang itu.

Air Terjun Kembar yang Tidak Menyeramkan 

Meski pernah menjadi judul film horor, suasana Air Terjun Pengantin di Ngawi ini sama sekali tidak menyeramkan. Nama itu disematkan pada destinasi ini karena terdapat keunikan berupa dua air terjun yang mengalir berdampingan secara alami.

Untuk mencapai lokasi air terjun, pengunjung harus berjalan kaki dari area parkir kendaraan selama kurang lebih sepuluh menit melewati anak tangga. Nantinya akan dijumpai ornamen dan taman yang instagramable di tengah jalan.

Suara deru air akan terdengar begitu perjalanan sudah mendekati air terjun. Sedikit lagi berjalan, maka pemandangan air terjun kembar dari ketinggian akan tersaji di depan mata. Pengunjung bisa beristirahat sebelum sampai bawah sembari ber-swafoto di spot-spot instagramable yang disediakan pengelola. Salah satunya adalah spot seperti kapal berlatar belakang panorama air terjun.

Asri dan Romantis 

Begitu sampai di lokasi tujuan, pengunjung akan disuguhkan suasana alam yang asri dan romantis. Letaknya di lereng Gunung Lawu membuat udara di sini begitu sejuk, meski di siang hari.

Air terjun yang bersumber dari Gunung Lawu menyebabkan aliran airnya terasa dingin dan segar. Begitu sampai di depan air terjun, rasanya seolah tidak kuasa menahan diri untuk segera bermain air.

Aliran Air Terjun Pengantin tidak begitu deras sehingga siapa pun yang bermain air di bawahnya tetap aman. Bahkan pengunjung bisa merasakan pijatan alami ketika berdiri tepat di bawah alirannya.

Keasrian Air Terjun Pengantin tidak lepas dari keberadaan pepohonan hijau di sekitarnya. Jika ingin ngaso bermain air, duduk-duduk di bawah pohon sambil menikmati kesejukan udara gunung juga tidak kalah menyenangkan.

Guna menambah suasana romantis, pengelola menambahkan beberapa ikon cinta seperti Gembok Tresno atau Gembok Cinta. Pasangan bisa memasangkan gembok di tempat yang disediakan sebagai bentuk ikrar kesetiaan.

Jika lapar menyerang, tidak perlu berjalan kembali ke area parkir. Terdapat warung makan di sekitar lokasi air terjun yang menyediakan aneka sajian pengganjal perut.

Bersantap dengan beralaskan tikar disertai alunan suara air terjun tentu sangat menyenangkan. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah jangan membuang sampah sembarangan di lokasi yang asri dan romantis ini.

Air Terjun Pengantin buka setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB. Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp6.000,00.

BandarQ Domino 99 Domino QQ Poker Online Terbaik Dan Terpercaya